Kalo lagi musimnya, buah mangga bisa sangat membludak, dijual dimana-mana dan harganya relatif murah karena memang sudah banyak yang menanam pohonnya. Dengan kandungan vitamin C-nya yang tinggi, sayang rasanya untuk melewatkan menikmati buah yang satu ini.
Tapi bagi sebagian orang, membeli buah mangga itu gampang-gampang susah, karena bila tak pandai memilih bisa-bisa mendapatkan mangga yang masam rasanya.
Berikut ini 3 panduan memilih mangga jenis harum manis yang sudah cukup matang dan rasanya manis:
- daging buahnya tidak terlalu keras lagi. Pencet-pencet lah secukupnya dan rasakan kekerasannya. Bila terlalu keras artinya masih muda; sementara bila terlalu lembek artinya ada luka memar atau mungkin terlalu matang.
- dari pangkal buahnya tidak keluar banyak getah. Getah yang banyak menunjukkan buah yang masih muda dan masam.
- beraroma harum dan manis. Buah yang dipetik terlalu muda seringkali tidak beraroma sama sekali, atau beraroma getah, atau bisa juga beraroma harum tapi kecut. Jangan sungkan untuk mendekatkan setiap mangga ke hidung, lalu yakinkan bahwa aromanya memang harum dan manis, baru lah dimasukkan ke tas belanjaan.
Dari ketiga ciri tersebut, aroma lah yang paling menunjukkan manis tidaknya mangga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar